Dinsos HSS Raih Sejumlah Prestasi pada Rangkaian Lomba HUT Korpri ke-54 & Hari Jadi Kabupaten HSS ke-75

Dinas Sosial Kabupaten Hulu Sungai Selatan turut berpartisipasi dalam berbagai lomba yang digelar dalam rangka memperingati HUT Korpri ke-54 sekaligus memeriahkan Hari Jadi Kabupaten HSS ke-75. Dalam ajang tersebut, Dinas Sosial berhasil mencatatkan sejumlah prestasi membanggakan.

Juara 3 pada Lomba Gerak Jalan antar Perangkat Daerah, sebagai wujud kekompakan dan semangat kebersamaan.

Juara 2 pada Lomba E-Football antar SKPD, menunjukkan kreativitas dan kemampuan pegawai dalam olahraga elektronik.

Juara 3 pada Lomba Menyanyi Sambung Lirik, membuktikan bakat seni pegawai Dinas Sosial.

Selamat dan sukses kepada seluruh perwakilan Dinas Sosial yang telah berpartisipasi dan membawa pulang prestasi. Semoga pencapaian ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja dan kekompakan dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Scroll to Top